Halaman Create an Ad di Facebook Berubah
Sudah beberapa hari ini ada tampilan baru ketika membuat iklan baru yaitu halaman pilihan beriklan atau Create an Ad page. Sebelumnya facebook membuat halaman pendahuluan dengan melakukan entry URL dan selanjutnya diidentifikasi jenis iklan yang dapat digunakan. Facebook menamakannya “What’s your advertising objective ?” page.
Halaman Create an Ad facebook yang terbaru ini memiliki 8 katagori/ varian beriklan dengan berbagai favorite katagori beriklan, Anda bisa melihat seperti gambar dibawah. Setelah ditelusuri lebih lanjut ternyata fitur ini juga diadaptasi pada halaman apabila anda ingin membuat iklan yang serupa atau create a similar ad page.

Selama ini banyak pengiklan hanya tahu beriklan di facebook hanya click to website, page post, dan page likes. Dan facebook juga hanya mengedukasi tentang Facebook Ad dan Sponsored Stories. Tapi tampilan ini membuat revolusi tersendiri dari facebook ke pengguna iklannya.
Rasanya tampilan ini semakin baik dari sisi advertiser, adapun sisi baiknya ataupun keunggulannya Halaman Create an Ad di Facebook Berubah (What’s your advertising objective?) adalah :
1. Pengiklan mengerti katagori iklan yang ingin diiklankan. Ketika pengiklan mengetahui hanya mempunyai domain diluar faceboook dia akan melakukan klik kepada “click to website”.
2. Pengiklan mengetahui varian apa saja yang dapat dibuat di facebook advertising. Ketika Facebook menuliskan fitur beriklan yang dimilikinya ini berarti mengedukasi pengiklan akan luasnya facebook Advertising.
3. Membuat pengiklan ingin mencoba berbagai fitur. Ini tentunya menguntungkan Facebook, dikarenakan pengguna akan mulai mencoba katagori/ varian lain yang lebih baik untuk campaignnya. Saya rasa juga berdampak terhadap “spend more money I could give you more engagements and traffic” ?.



Cara untuk menemukan halaman baru ini Anda bisa melihatnya di “Ads Manager” kemudian “Create an Ad”dan halaman baru akan muncul, What’s your advertising objective ? page.
Saat ini ternyata halaman “What’s your advertising objective?” page, masih dalam penyebaran yang bertahap, beberapa akun saya masih mengadopsi halaman yang lama. Efek dari perubahan ini adalah kolom objective akan berubah “not applicable” terhadap Ads. Apabila halaman kolom objective tidak ada maka akun anda belum update dan pada dasarnya tidak ada notifikasi di dashboard apabila iklan Anda tidak jalan seharian.
Apabila Anda masih awam terhadap halaman ini saya sarankan untuk mencoba page post engagement dan page likes, dikarenakan sumber yang dibutuhkan hanya ada di facebook platform saja. Tapi kesemuanya kembali kepada campaign yang anda miliki mau dibawa kemana goalnya. Demikian yang dapat saya bagi Halaman Create an Ad di Facebook Berubah semoga berguna ya guys.
Selamat beriklan di Facebook ya untuk halaman baru “What’s your advertising objective ? page“.