Internet

Cara Mendatangkan Traffic Untuk Money Site

Website yang anda pakai untuk meningkatkan penghasilan online disebut sebagai money site. Nah, untuk memaksimalkan pendapatan, salah satu faktor terpenting adalah traffic. Tanpa visitor, anda akan kesulitan untuk mengkonversi penjualan. Pada kesempatan kali ini, kami ingin berbagi informasi tentang cara mendatangkan traffic untuk money site. Tips pertama, anda harus meningkatkan popularitas dan authority website. Tujuannya apa lagi kalau bukan meningkatkan reputasi situs di mata mesin pencari. Dengan semakin banyaknya website serupa bermunculan, semakin ketat pula persaingan di mesin pencari khususnya Google.

Long tail keyword

Agar bisa bersaing, salah satu caranya adalah fokus di long tail keyword, yaitu keyword yang punya lebih dari 3 kata. Semakin panjang semakin baik, tapi volume search juga perlu diperhatikan. Keyword yang panjang tapi tidak pernah dicari lewat Google tidak aka nada gunanya. Ada banyak tool yang bisa membantu anda melakukan riset keyword. Beberapa bisa diunduh gratis, sementara yang lainnya berbayar. Silakan pakai sesuai dengan minat dan budget yang tersedia.

Anda juga bisa belajar dari website kompetitor. Website yang nangkring di halaman pertama untuk kata kunci yang sulit biasanya punya dasar SEO yang kuat. Selain itu, konten yang dimiliki juga biasanya original. Jika anda perlu inspirasi topik untuk membuat artikel maupun sumber backlink untuk SEO, silakan belajar dari website saingan. Saat ini tersedia banyak tool untuk mengecek sumber backlink dari sebuah website. Lakukan backlink sewajarnya sebab Google suka hal-hal yang berbau natural.

PPC

Cara mendatangkan traffic untuk money site berikutnya adalah lewat paid advertising. Google adwords adalah salah satu contohnya. Jika kesulitan mendatangkan traffic secara alami lewat mesin pencari, PPC bisa menjadi alternatif. Kelemahan dari metode ini adalah berbayar, tapi keunggulanya adalah iklan tampil dimana-mana, yang artinya anda tidak perlu takut website tidak mendapatkan visitor.

Bahkan dengan PPC, anda bisa menargetkan audiens yang lebih spesifik. Banyak webmaster menyukai trik ini karena instan dan bisa meningkatkan penjualan secara signifikan. Bahkan bukan tidak mungkin dengan mengikuti layanan PPC, ranking website anda juga ikut terdongkrak. Apakah traffic yang didatangkan berkualitas? Jawabannya adalah iya, sebab visitor difilter berdasarkan interest mereka. Pembaca yang masuk ke money site lewat ads adalah mereka yang benar-benar tertarik untuk mencari informasi dengan keyword spesifik.

Investasi untuk periklanan PPC lumayan besar, tapi jika pada akhirnya anda tetap untung, mengapa takut untuk mencoba? Adwords bukan satu-satunya pilihan. Anda bisa join di Facebook Ads dan beberapa jaringan ads internasional lain. Bahkan yang lokal juga ada, seperti Kliksaya. Trik lain untuk menjaring traffic adalah dari website lain. Aktivitas blogwalking pernah sangat booming di kalangan blogger Tanah Air. Inti dari blogwalking adalah mengunjungi website lain dengan harapan si admin dan pembaca mampir balik ke website kita. Pesan ajakan bisa ditinggalkan lewat chat box atau kolom komentar. Metode seperti ini masih berlaku hingga saat ini, namun lebih bervariasi.

Paid review

Anda mungkin sudah tahu paid review. Paid review adalah sebuah tulisan yang dimaksudkan untuk keperluan promosi. Pada tulisan tersebut, terdapat ulasan mendalam tentang sebuah topik yang ditentukan oleh advertiser. Selain itu, di dalam tulisan juga biasanya disisipkan link keluar menuju website advertiser. Metode backlink seperti ini masih dianggap efektif untuk meningkatkan rank website. Anda bisa meminta admin web kompetitor memberi link menuju website anda dengan imbalan artikel gratis. Ini dikenal dengan istilah guest post.

Atau jika punya dana lebih, anda bisa membayar mereka untuk menerbitkan artikel review. Ini tidak hanya bisa meningkatkan reputasi website, tapi juga bisa menambah traffic. Lalu, bagaimana kita tahu website mana saja yang menyediaka guest post? Ada trik khusus untuk mencari blog seperti ini. Informasi selengkapnya bisa anda cari di Google. Itu tadi cara mendatangkan traffic untuk money site.

Ketut

Recent Posts

Masa Depan Internet of Things (IoT) pada Smartphone

Masa Depan Internet of Things (IoT) pada Smartphone: Transformasi Menakjubkan Menuju Keterhubungan yang Lebih Luas.…

5 months ago

Pekerjaan Bidang Kecerdasan Buatan (AI) yang Dibutuhkan

Pada era digital yang terus berkembang Kecerdasan buatan (Artificial Intelligence atau AI) telah menjadi salah…

6 months ago

Strategi Digital Marketing Sederhana untuk Usaha Kecil Menengah

Dalam era digital yang terus berkembang, memiliki strategi digital marketing yang efektif menjadi kunci keberhasilan…

6 months ago

Strategi dan Taktik untuk Kesuksesan Online Digital Marketing

Dalam era digital yang terus berkembang, Strategi dan Taktik untuk Kesuksesan Online telah menjadi kunci…

6 months ago

Tips Dan Strategi Belajar Digital Marketing Bagi Pemula

Digital Marketing adalah sebutan untuk cara pemasaran yang baru - baru ini muncul di Sosial…

2 years ago

10 Peluang Lowongan Kerja Yang Berhubungan Dengan Digital Marketing

Masyarakat memang tempat yang sangat keras apabila anda tidak punya penghasilan yang tetap dan juga…

2 years ago