Android Smartwatch, Perangkat Canggih dengan Fungsi Plus-Plus

Android Smartwatch merupakan salah satu device baru yang sedang menjadi tren tersendiri. Device ini merupakan Android yang berupa jam tangan pintar. Pada dasarnya, perangkat ini adalah perangkat yang menggunakan fungsi dasar smartphone atau Android ke dalam jam tangan. Teknologi ini bertujuan untuk menggabungkan kegunaan ponsel ke dalam jam tangan. Di mana jam tangan sendiri merupakan salah satu perangkat yang mudah di bawa. Berbeda dengan ponsel yang umumnya menyita banyak tempat. Selain itu, dengan teknologi ini pengguna tidak perlu mengeluar masukkan ponsel dari tas atau kantong ketika ingin menggunakannya.Android Smartwatch, Perangkat Canggih dengan Fungsi Plus-Plus

Fungsi Android Smartwatch

Android Smartwatch memiliki beberapa fungsi dan kelebihan yang membuatnya banyak diminati. Diantaranya yaitu:

  1. Penunjuk waktu

Sebagai jam tangan, sudah pasti perangkat ini dapat menunjukkan waktu. Baik dalam bentuk analog ataupun dalam bentuk digital, fungsi utama perangkat ini adalah sebagai penunjuk waktu. Anda dapat mengatur tampilan dari jam tersebut sesuai dengan selera Anda dan sesuai pengaturan yang ada dalam perangkat tersebut.

  1. Sebagai aksesoris

Jam tangan sendiri memiliki bentuk yang sangat bervariasi, tidak heran jika jam tangan banyak dijadikan sebagai aksesoris. Begitu juga dengan jam tangan pintar yang satu ini, banyak orang yang menggunakannya sebagai aksesoris. Jam tangan pintar ini tersedia dalam beberapa pilihan yang dapat dipilih sesuai selera Anda. Beberapa orang merasa lebih percaya diri setelah menggunakan jam tangan pintar ini.

  1. Delegasi smartphone

Seperti yang sudah disebutkan bahwa jam tangan pintar ini memiliki fungsi yang hampir sama dengan smartphone. Di mana jam tangan ini mampu menerima pesan, membalas pesan, menerima panggilan dan lain sebagainya. Ada banyak kemudahan yang dapat dinikmati oleh pengguna jam tangan pintar ini.

  1. Audio player

Android Smartwatch tidak berbeda jauh dengan perangkat smartphone lainnya. Perangkat yang satu ini juga dapat digunakan sebagai pemutar audio. Anda dapat mendengarkan musik dengan menggunakan handsfree bluetooth. Walaupun kapasitas lagu yang dapat ditampung perangkat ini tidak terlalu banyak, namun cukup memberi hiburan untuk para penggunanya. Pasalnya perangkat ini memang memiliki memori internal yang lebih kecil dibanding smartphone pada umumnya.

  1. Browsing lebih mudah

Walaupun layar perangkat ini sangat mungil, Anda tetap dapat menggunakannya untuk browsing internet. Namun Anda harus terbiasa dengan tampilannya yang tidak seperti biasanya. Beberapa orang mungkin merasa kurang nyaman dengan tampilan layar Android Smartwatch. Namun jika sudah terbiasa maka hal tersebut bukanlah masalah besar. Untuk tampilan webnya sendiri, jam tangan pintar ini menggunakan bantuan browser WAP 2.0 dan juga xHTML.

  1. Kamera

Siapa bilang Anda tidak dapat mengambil gambar dengan menggunakan jam tangan pintar ini? Jam tangan yang menggunakan gabungan teknologi smartphone ini sudah dilengkapi dengan kamera. Beberapa perangkat dilengkapi dengan kamera yang berkapasitas 1.3 MP, kualitasnya cukup bagus. Kamera yang ada pada perangkat ini hampir mirip dengan fungsi kamera tersembunyi.

  1. Radio

Bagi Anda yang suka mendengarkan radio, Anda dapat menggunakan Android Smartwatch untuk mendengarkan radio. Namun perlu Anda ingat fitur ini hanya dapat Anda nikmati jika Anda menggunakan handsfree bluetooth. Selain itu, belum semua perangkat jam tangan pintar sudah dilengkapi dengan fitur ini.

  1. Transfer data

Sama halnya dengan perangkat Android pada umumnya, jam tangan ini juga dapat digunakan untuk transfer data. Transfer data dapat dilakukan dengan menggunakan kabel data, format data yang dapat dikirim di antaranya yaitu gambar, lagu dan juga video.

  1. Cocok untuk kegiatan outdoor

Banyak orang yang memiliki hobi traveling atau kegiatan outdoor lainnya. Ketika melakukannya, perangkat jam tangan pintar ini sangat disarankan untuk digunakan. Selain dapat digunakan sebagai penunjuk waktu, jam tangan pintar ini juga memiliki fungsi yang mirip dengan smartphone Android. Umumnya, jam tangan pintar menggunakan belt dari karet sintetis yang nyaman digunakan dan cocok untuk kegiatan outdoor. Tidak hanya itu saja, Android Smartwatch rata-rata waterproof atau tahan air.

  1. Melihat berita

Pengguna jam tangan pintar ini juga dapat memiliki akses untuk membaca berita, saham, cuaca, olahraga, horoskop, email dan lain sebagainya.

Itulah fungsi umum dari perangkat jam tangan pintar yang menggunakan teknologi smartphone. Sebenarnya pada awalnya, perangkat jam tangan pintar ini diciptakan bukan untuk menggantikan ponsel. Di mana perangkat ini ditujukan untuk memberikan alert untuk pesan dan juga panggilan tidak terjawab. Namun tidak memiliki kemampuan menerima panggilan ataupun membuat panggilan. Akan tetapi, karena perangkat ini terus dikembangkan, perangkat ini mampu digunakan layaknya smartphone terbaru. Terutama bagi Android Smartwatch yang diproduksi oleh beberapa merek ternama seperti Samsung dan Apple. Perangkat jam tangan pintar yang terbaru selalu dibekali dengan teknologi terbaru.

Cara Kerja Android Smartwatch

Perangkat jam tangan pintar ini memang berupa jam tangan yang tidak mungkin untuk mengaplikasikan tombol keypad pada perangkat ini. Untuk menggantikan fungsi dari tombol keypad tersebut, pengguna dapat menggunakan softkey yang ada di bagian sisi. Selain itu, perangkat ini umumnya menggunakan teknologi layar sentuh untuk mempermudah penggunaannya. Dalam keadaan standby, jam tangan pintar ini akan menunjukkan jarum jam atau penunjuk waktu. Namun ketika disentuh maka akan tampil tampilan layaknya smartphone Android. Jika pengguna ingin membuat atau menerima panggilan, maka gunakanlah tombol yang terletak di bawah layar bagian tengah.

Ketika Anda menekan tombol di bawah layar tersebut maka akan muncul deretan angka yang dapat Anda gunakan untuk membuat panggilan. Silakan masukkan nomor tujuan yang ingin Anda hubungi lalu tekan tombol call. Itulah cara menggunakan Android Smartwatch untuk membuat atau melakukan panggilan telepon. Sementara untuk menerima panggilan telepon, Anda dapat langsung mendekatkan jam tangan pintar tersebut ke telinga dan mulut Anda. Selanjutnya Anda dapat langsung berbicara untuk menerima telepon tersebut. Sedangkan untuk menutup panggilan telepon, Anda dapat menjauhkan jam tangan pintar tersebut dari mulut dan telinga Anda.

Jam tangan pintar ini memang dilengkapi dengan sensor otomatis untuk fasilitas telepon. Dengan sensor otomatis tersebut, pengguna akan merasa nyaman ketika membuat atau menerima panggilan. Karena Android Smartwatch sendiri ada banyak varian di pasar, Anda dapat memilih produk yang paling Anda sukai. Setiap perangkat tersebut tentu dilengkapi dengan spesifikasi yang berbeda dan harga yang berbeda pula. Anda dapat memilih perangkat tersebut sesuai dengan selera dan budget yang Anda miliki. Semakin terbaru dan modern teknologi yang diterapkan maka harga jam tangan pintar tersebut akan semakin mahal.

Sebenarnya jam tangan pintar ini sudah muncul beberapa tahun yang lalu. Hanya saja, karena fungsinya belum maksimal maka tidak banyak orang yang tertarik menggunakan jam tangan pintar ini. Semenjak teknologi-teknologi baru diterapkan pada perangkat tersebut, banyak orang mulai meliriknya. Bagaimana tidak, perangkat mungil ini dapat menggantikan peranan ponsel yang umumnya memiliki bentuk yang lebih besar. Dengan menggunakan 1 perangkat, Anda sudah dapat menikmati 2 fungsi yaitu sebagai jam tangan dan sebagai Android. Penggunaan Android Smartwatch memberikan banyak kemudahan bagi para penggunanya.

Last Updated on November 14, 2023

This entry was posted in Technology and tagged . Bookmark the permalink.

Comments are closed.