Apa Itu Konsep Transformasi Digital Dan Apa Kegunaannya?

Konsep Transformasi Digital

Konsep Transformasi Digital, adalah kata yang membuat benak kita berpikir berbagai macam hal tentang kemajuan teknologi yang manusia ciptakan. Tapi apakah arti yang benar tentang transformasi digital yang kerap dibicarakan ini. Transformasi digital adalah perubahan yang melibatkan teknologi di dalamnya tetapi perubahan itu tidak tentu menuju ke tujuan teknologi.

Konsep yang ada pada transformasi digital ini merupakan konsep yang hampir sama atau sejalan dengan konsep Paperless pada perkantoran. Tujuan yang paling utama dari adanya Transformasi digital ini adalah agar memberikan pelayanan yang lebih efisien kepada pengguna dan membuat sang pengguna meninggalkan cara yang lama.

Contoh paling nyata yang membuktikan bahwa transformasi digital itu ada adalah, adanya ojek online dan juga belanja online dan yang paling sering kota gunakan adalah alat komunikasi jarak jauh lewat internet yang mempermudah kita akan segala kebutuhan hidup kita.

Segala kemudahan yang telah diberikan oleh transformasi dalam bidang teknologi atau juga bidang apa saja, membuat kita lebih menyadari pentingnya transformasi digital di segala hal yang kita butuhkan. Bahkan pemerintah sendiri menggencarkan transformasi digital bagi pemerintahan.

Mengapa Harus Menerapkan Konsep Transformasi Digital ?

Transformasi digital yang di rancangkan oleh pemerintahan bertujuan untuk memberikan pelayanan yang lebih baik dan baik lagi kepada masyarakat dan juga para petinggi negara lainnya. Di Daerah Jakarta Transformasi digital dilakukan agar meningkatkan keoptimalan daya dan data yang sudah ada di Pemerintahan Jakarta.

Pemerintahan Provinsi Jakarta sedang memfasilitasi warga dengan identitas yang berupa digital yang sumber datanya berasal dari NIK (Nomor Induk Penduduk) atau juga KK (Kartu Keluarga). Yang nantinya akan mempermudah transaksi secara digital dan juga aspek lainnya yang berhubungan dengan tanda kependudukan.

Dengan adanya data digital yang di rubah oleh konsep transformasi menjadikan kesalahan dalam identifikasi penduduk dan juga kepemilikan identitas ganda akan berkurang. Konsep Transformasi Digital yang dilakukan oleh pemerintahan Provinsi Jakarta telah terbukti mempermudah interaksi antar warga negara.

Di luar negara digitalisasi dalam pemerintahan telah diberlakukan dan sampai sekarang telah diterima dengan baik oleh masyarakat. Seperti yang terjadi di negara tetangga kita yaitu Singapura memiliki National Digital Identity yang merupakan E – KTP di Indonesia. Yang nantinya National Digital Identity ini akan merujuk ke berbagai fasilitas publik.

Ada juga My – Gov untuk australia yang terhubung ke badan perpajakan, rumah sakit, kantor badan hukum, dan juga pendaftaran untuk penanggulangan bencana khusus untuk warga Negara Australia. Semua itu untuk memfasilitasi warga negara mereka sendiri agar mempermudah interaksi antara pemerintah dan publik.

Rencana Transformasi Digital Yang Sudah Di Susun Pemerintah

Sekarang di Provinsi Jakarta terdapat 200 lebih layanan yang sudah melewati konsep transformasi digital dan sudah bisa dihitung kelayakannya. Namun layanan yang sudah terelektronifikasi ini belum dapat di optimalkan dan digunakan dalam bentuk maksimal oleh seluruh warga Provinsi Jakarta.

Dikarenakan 200 lebih layanan itu belum bisa dioptimalkan dengan lebih, maka pemerintah beralih ke proyek lain yaitu dengan cara memanfaatkan konsep transformasi digital untuk memproses semua data – data kependudukan yang ada di Indonesia ataupun yang ada di Ibukota Jakarta itu sendiri.

Sehingga dapat dirasakan oleh kita sekarang akan kemudahan yang telah diberikan oleh Pemerintah Provinsi Jakarta dengan aplikasi JaKi (Jakarta Kini) yang telah ditingkatkan keoptimalan oleh para warga DKI Jakarta. Aplikasi ini menggunakan Akun Digital Warga yang telah terhubung ke pemerintahan dengan pendaftaran.

Bahkan pemerintahan Provinsi Jakarta telah membuat suatu konsep transformasi digital yang sudah digunakan oleh kalangan mahasiswa dan murid – murid sekolah. Di harapkan dengan adanya konsep ini Provinsi Jakarta bisa terlihat lebih terbuka untuk para pelajar dan generasi muda Indonesia.

Dengan adanya Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KMMU) dapat menjadikan para pelajar Indonesia lebih mudah untuk mengerjakan berbagai tugas yang diberikan oleh sekolah. Transformasi digital ini akan sulit sekali terwujud di Indonesia bahkan di Negara – Negara yang sudah maju apabila masyarakat tidak memiliki kemauan.

Dan agar Transformasi Digital ini terwujud pemerintahan melaksanakan program untuk membuat para warga negara menjadi tersadarkan akan pentingnya hal yang dinamakan Transformasi digital itu. Dengan cara ini bahan yang paling utama untuk pengadaan Transformasi digital menjadi lebih semangat.

Pemerintahan yang selaku pelayan rakyat dituntut selalu untuk mengembangkan berbagai hal yang akan mempermudah berbagai macam hal. Dengan itu Konsep Transformasi digital ini akan selalu dibutuhkan bukan hanya bagi pemerintah tetapi untuk para warga negara.

Sebagai warga kita juga seharusnya selalu berkembang dan mengganti pola pikir agar perkembangan zaman menjadi lebih praktis dan tidak perlu selalu melakukan pembinaan bagi warga. Selain itu dunia di saat seperti ini dunia terus berkembang menuntut para perintis untuk mengembangkan teknologi yang ada.

Prakata

Sekian saja untuk artikel kali ini semoga bermanfaat dan jangan bahwa transformasi digital sangat menjunjung tinggi nilai dari kerjasama antara Pemerintahan Negara dan Warga Negara sendiri. Dengan ini akhir kata jangan luap untuk membaca artikel sebelumnya.

Last Updated on November 14, 2023

This entry was posted in News, Technology and tagged . Bookmark the permalink.

Comments are closed.